, ,

Sempat Menjadi Sorotan Publik, Kepala Lembang Melalui APDESI Tana Toraja Tegaskan Jaga Netralitas di Pilkada 2024

oleh -673 Dilihat
oleh

RAPOR BIRU || TANA TORAJA –Pemilihan Kepala Daerah Bupati Tana Toraja dan Wakil Bupati Tana Toraja tahun 2024 semakin mendekat dari dua kandidat VISI (Victor Datuan Batara-John Diplomasi) dan ZATRIA (Zadrak Tombeg-Erianto Laso’ Poundanan) dan perhatian publik pun tertuju pada netralitas para perangkat desa, termasuk Kepala Lembang. Seiring dengan maraknya spekulasi mengenai posisi Kepala Lembang dalam kontestasi politik.

Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Tana Toraja bersama Wakil Ketua APDESI Tana Toraja angkat bicara dan menegaskan pentingnya netralitas bagi seluruh aparatur lembang dalam menjaga proses demokrasi yang jujur dan adil. Sabtu, 02 November 2024.

Saat ditemui di salah satu warkop di Makale, Kabupaten Tana Toraja, dari hasil wawancara Ketua APDESI, Fradian Risky Londong Allo yang sering di sapa akrab Iin mengatakan bahwa peran kepala lembang, termasuk perangkat lembang, harus memiliki pola pemikiran yang strategis dalam memastikan stabilitas dan kenyamanan masyarakat selama Pilkada berlangsung. Oleh karena itu, APDESI berkomitmen untuk menjaga integritas para kepala desa agar tidak terlibat dalam dukungan politik atau kampanye untuk salah satu calon.

“Terkait tentang netralitas kepala lembang, itu sering kami ingatkan ke seluruh kepala lembang dan sudah sama-sama paham terkait kenetralan, oleh sebab itu kembali saya menegaskan kepada seluruh kepala desa dan Perangkat desa DPL untuk menjaga netralitas serta memegang teguh marwah sebagai pemerintahan desa dalam pilkada 2024 ini.” Ujar Iin

Karena jabatan sebagai kepala lembang adalah jabatan politis, yang dimana seorang kepala lembang di pilih langsung oleh masyarakat tetapi jabatan yang tidak diberikan kekeluasaan dalam berkampanye praktis adalah kepala desa dalam menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat lembang di wilayah masing-masing.

“Kami mengimbau kepada seluruh Kepala Lembang dan perangkat desa untuk tetap memegang teguh prinsip netralitas dalam Pilkada 2024 ini. Tugas kita sebagai pelayan masyarakat adalah menciptakan suasana yang kondusif, aman, dan nyaman bagi masyarakat dalam menyalurkan hak pilihanya, dan saya secara pribadi akan tetap menjaga marwah APDESI selaku ketua dan menunjukkan serta membuktikan netralitas saya kedepannya, Salama’ pada kita salama’ dan selamat berjuang kepada kedua kandidat, Ayahanda. Dan kepada tim kedua paslon agar tetap menjaga kondisi suhu politik sehingga bisah tetap kondusif, dan jangann saling serang, serta saling menghujat tetapi selalu bergandengan tangan dan kiranya Tuhan yang Maha Esa selalu memberkati kedua kandidat di pesta demokrasai ini.” ungkap Iin.

Dalam beberapa pekan terakhir, sorotan publik meningkat terhadap Kepala Lembang terkait dugaan keterlibatan politik. Namun, Kepala Lembang melalui Ketua APDESI di dampingi Wakil Ketua APDESI telah memberikan klarifikasi bahwa mereka tetap berkomitmen secara teguh pada prinsip netralitas sesuai aturan yang telah ditetapkan dan diketahui pula bahwa APDESI Tana Toraja telah melakukan MoU dengan Bawaslu dan KPU Tana Toraja.

Tak hanya itu, Wakil Ketua APDESI Tana Toraja Arianto Batara juga mengungkapkan bahwa “Kami selalu berpegang teguh pada tugas kami sebagai Abdi Masyarakat, bukan bagian dari mesin politik. Masyarakat adalah prioritas utama kami, bukan kepentingan politik, tetapi kita juga harus menjadi garda terdepan bagi Bawaslu dan KPU Tana Toraja dalam menjalankan tugas serta mengedukasi masyarakat, menghadapi pilkada yang penuh rasa kekeluargaan dan persaudaraan dalam menjungjung tinggi demokrasai”. Jelasnya

Diharapkan dengan adanya langkah-langkah pengawasan ini, Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar dan demokratis tanpa ada gangguan dari pihak-pihak yang memiliki kepentingan politik. Dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun iin, terkhusus bagi Masyarakat Tana Toraja dan kedua calon kandidat diharapkan tidak terprovokasi oleh oknum-oknum yang memberikan isu-isu atau informasi ketidaknetralan kepala lembang.

“APDESI akan terus melakukan pengawasan ketat terhadap seluruh Kepala Lembang agar tetap netral dan profesional dalam menjalankan tugas. Kami harapkan agar masyarakat juga mendukung kami dengan melaporkan apabila ada indikasi ketidaknetralan yang terjadi di lapangan, serta bagi kedua kandidat yang terpilih nantinya agar selalu bergandengan tangan dalam menjalankan program-program sehingga Tana Toraja bisah lebih baik lagi” Tutup Arianto Batara dengan harap

Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) adalah organisasi yang menaungi pemerintah desa di seluruh Indonesia dengan tujuan meningkatkan kualitas tata kelola desa, serta membangun kemandirian dan kesejahteraan masyarakat desa.

No More Posts Available.

No more pages to load.